Siap-siap Warga Lingga! Pemerintah Bakal Gelar Gerakan Pangan Murah

- 19 Maret 2024, 15:35 WIB
Pemerintah Kabupaten Lingga menggelar rapat persiapan Gerakan Pangan Murah.
Pemerintah Kabupaten Lingga menggelar rapat persiapan Gerakan Pangan Murah. /dok. Diskominfo Lingga

LINGGA PIKIRAN RAKYAT - Sebagai bentuk responsif terhadap kebutuhan dasar masyarakat, Pemerintah Kabupaten Lingga menggelar rapat persiapan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Rapat strategis ini berlangsung di Ruang Rapat Utama Barenlitbang Kabupaten Lingga pada hari Selasa, 19 Maret 2024.

Dipimpin oleh Asisten II Ekonomi Pembangunan, Drs. Zainal Abidin, M.Pd, rapat ini juga menghadirkan sosok penting seperti Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Gandime Diyanto, S.T., M.IP.

Baca Juga: Harga Pangan di Karimun Terkendali, Ini Kata Kapolres

Selain itu, rapat turut dihadiri Ketua TP-PKK Kabupaten Lingga, Maratusholiha Nizar, yang menunjukkan dukungan terhadap gerakan yang akan memberi dampak positif bagi banyak pihak.

Dengan keterlibatan berbagai OPD, Bulog Kabupaten Lingga, Forkopimda, Camat Lingga, Lurah Daik, para pengusaha lokal, dan EO, rapat ini merupakan langkah konkret dalam mewujudkan harga pangan yang stabil dan terjangkau bagi masyarakat.

Pastikan Harga Pangan Stabil

GPM menjadi salah satu inisiatif pemerintah daerah untuk memastikan bahwa kestabilan harga dan ketersediaan pangan tetap terjaga, khususnya menjelang momen-momen penting dimana permintaan sering meningkat.

Baca Juga: UPT Ekonomi Kreatif Pertama di Indonesia Diresmikan di Kepri

“Gerakan ini tidak hanya bertujuan untuk menstabilkan harga, tetapi juga untuk memperkuat akses masyarakat terhadap pangan yang terjangkau dan berkualitas," tutur Drs. Zainal Abidin dalam rapat tersebut.

Halaman:

Editor: Ruzi Wiranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x