Ngeri! 800 WNI Jadi Korban Penipuan Online dan TPPO, Pelakunya Diringkus di Abu Dhabi

- 28 Juni 2024, 10:30 WIB
Kerja Sama dengan Interpol Abu Dhabi, Polri Tangkap Warga China Penipu 800 WNI
Kerja Sama dengan Interpol Abu Dhabi, Polri Tangkap Warga China Penipu 800 WNI /Dok Humas Polri/

LINGGA PIKIRAN RAKYAT - Seorang pria berkewarganegaraan China berinisial SZ diringkus aparat kepolisian di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, atas dugaan penipuan online dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang menjerat 800 WNI.

Penangkapan ini merupakan hasil kerjasama antara Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri dan Interpol Abu Dhabi.

“Kita menjemput tersangka SZ di Timur Tengah. Kasusnya penipuan atau scam online dan TPPO,” ungkap Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Kamis (27/6/2024).

Baca Juga: Selebgram Bogor @clayssss Ditangkap Polisi, Terlibat Promosi Judi Online

SZ diserahkan NCB Interpol Abu Dhabi kepada Polri pada Kamis (27/6/2024) dan tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta pada pukul 13.30 WIB.

Menurut Trunoyudo, SZ merupakan buronan yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) dan beberapa tersangka lain telah ditangkap sebelumnya.

“Saat ini SZ sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut,” imbuhnya.

Polri berjanji akan memberikan informasi lebih detail terkait modus operandi dan keterlibatan pihak lain dalam kasus ini dalam waktu dekat.

Editor: Husni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah