Gila! Demi Nikahi Pujaan Hati, Pria di Manokwari Rela Beli Senpi Seharga Rp 200 Juta

- 20 Juni 2024, 17:30 WIB
Timsus Polresta Manokwari Ungkap Peredaran Senpi Ilegal untuk Mas Kawin, Sita 3 Pucuk Senpi Organik
Timsus Polresta Manokwari Ungkap Peredaran Senpi Ilegal untuk Mas Kawin, Sita 3 Pucuk Senpi Organik /Dok Humas Polri/

LINGGA PIKIRAN RAKYAT - Tim Khusus (Timsus) Polresta Manokwari kembali berhasil mengungkap kasus peredaran Senjata Api (Senpi) laras panjang organik di wilayah Manokwari. Pengungkapan kasus ini dilakukan beberapa hari lalu di bawah pimpinan Kabag Ops Kompol Wisnu Prasetyo. Timsus Polresta Manokwari berhasil menyita 3 pucuk Senpi laras panjang organik jenis Mouzer, M-16, dan AK-47.

Senpi ini disita dari seorang warga berinisial HN berdasarkan hasil pengembangan. HN kooperatif dengan pihak kepolisian sehingga hanya dikenakan wajib lapor.

Menurut Kapolresta Manokwari, Kombes Pol. R.B. Simangunsong, HN membeli Senpi tersebut dengan harga bervariasi dengan total mencapai sekitar Rp200 juta. Dari pengakuan HN, Senpi itu dibeli dari seseorang di Maluku untuk dijadikan mas kawin.

"Senpi itu dibeli dari seseorang di Maluku yang saat ini kasusnya berproses di sana. Senpi ini diselundupkan diduga dari negara Filipina," jelas Kapolresta saat memimpin press release di Polresta Manokwari, Kamis (20/6/2024).

Baca Juga: Tragis, Pengusaha Rental Mobil Tewas Dikeroyok: Polri Berikan Pernyataan Resmi

Dengan pengungkapan 3 pucuk Senpi ini, total Senpi ilegal yang berhasil disita oleh Timsus Polresta Manokwari hingga saat ini berjumlah 36 pucuk, terdiri dari Senpi rakitan dan Senpi organik.

Kapolresta mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk segera melaporkan kepada aparat Kepolisian jika mendapatkan informasi terkait peredaran Senpi ilegal.

"Karena satu peluru bisa membuat nyawa melayang. Manokwari ini kota Injil kota berkat jadi cerita Senpi jadi mas kawin itu tidak ada. Perkawinan tidak ada kaitannya dengan senjata. Perkawinan itu keharmonisan rumah tangga. Jangan jadikan itu alasan mas kawin baru menikah," imbuhnya.

Dalam press release ini, Kapolresta didampingi oleh Wakapolresta, Kompol. Agustina Sineri, Kabag Ops, Kompol. Wisnu Prasetyo, Kasat Reskrim, AKP. Raja Putra Napitupulu, dan Kasi Humas, Ipda Jack Ferdinado Rondonuwu.

Editor: Husni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah