Prabowo-Gibran Mendominasi: Update Perolehan Suara Sementara di Kepri

- 16 Februari 2024, 12:48 WIB
Setelah Unggul Pada Pilpres 2024 Melalui Quick Count, Prabowo-Gibran Gelar Pidato Kemenangan Di Istora Senayan
Setelah Unggul Pada Pilpres 2024 Melalui Quick Count, Prabowo-Gibran Gelar Pidato Kemenangan Di Istora Senayan /

LINGGA PIKIRAN RAKYAT - Jumat, 16 Februari 2024, pukul 11:01:16 rilis terbaru dari website pemilu2024.kpu.go.id. Pasangan Capres Prabowo dan Cawapres Gibran menguasai 50 persen suara di Kepulauan Riau dengan mencatatkan 55,28 persen dari total suara yang masuk.

Dari total 5.914 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh kabupaten/kota Kepulauan Riau, data menunjukkan bahwa 2.335 TPS telah memasukkan perolehan suara untuk pemilihan presiden dan wakil presiden.

Dalam pembaruan terbaru tersebut, pasangan Prabowo-Gibran berhasil memperoleh 146.226 suara, menempatkan mereka di posisi unggul.

Baca Juga: Update Perolehan Sementara Calon DPD Kepri: Dharma Setiawan Memimpin, Ria Saptarika Mendekati

Diikuti oleh pasangan Anies-Muhaimin dengan perolehan 87.223 suara, dan pasangan Ganjar-Mahfud dengan 31.090 suara.

Meskipun demikian, penting untuk dicatat bahwa perolehan suara ini masih bersifat sementara karena masih banyaknya TPS yang belum melakukan penginputan di website tersebut.

Persaingan yang masih berlangsung, serta hasil akhir yang masih menunggu hasil penghitungan dari seluruh TPS, menjadikan proses Pemilu ini semakin menarik untuk dipantau.

Editor: Akhlil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini