Dari Ibu Rumah Tangga Jadi Pengusaha Kuliner: 60 Perempuan Tanjungpinang Raih Impian Berwirausaha

- 28 Juni 2024, 20:30 WIB
Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) Kota Tanjungpinang sukses menyelenggarakan pelatihan kuliner dasar yang diikuti oleh 60 perempuan
Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) Kota Tanjungpinang sukses menyelenggarakan pelatihan kuliner dasar yang diikuti oleh 60 perempuan /Dok Pemko Tanjungpinang/

LINGGA PIKIRAN RAKYAT - Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) Kota Tanjungpinang sukses menggelar pelatihan kuliner dasar bagi 60 perempuan. Para peserta yang terdiri dari perempuan kepala keluarga, penopang ekonomi keluarga, penyintas KDRT, dan perempuan berpotensi ini, mengikuti pelatihan di Rumah Perempuan Mandiri Raja Hamidah, Jalan Sumatera, Tanjungpinang, dari 27 Mei hingga 27 Juni 2024.

Selama pelatihan, mereka tidak hanya diajari teknik memasak, tetapi juga mendapatkan materi teori tentang pengembangan kewirausahaan, pemetaan bisnis, motivasi, dan permodalan.

Salah satu peserta, Sinta (42), mengaku sangat terkesan dengan pelatihan ini.

"Saya baru mau memulai usaha. Banyak ilmu yang kami dapat di sini, seperti tentang strategi pemasaran, pengolahan bahan, hingga mendapatkan permodalan. Ini memberi saya ide dan motivasi untuk membuka usaha kuliner," ujar Sinta.

Ia berharap pelatihan ini dapat berkelanjutan dan memberikan manfaat bagi para peserta untuk meningkatkan ekonomi keluarga.

Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang, Zulhidayat,S.Hut, memberikan apresiasi atas terselenggaranya pelatihan ini.

Baca Juga: Ngeri! 800 WNI Jadi Korban Penipuan Online dan TPPO, Pelakunya Diringkus di Abu Dhabi

"Mudah-mudahan pelatihan ini menjadi penggerak bagi ibu-ibu untuk memulai usaha," ujarnya.

Ia juga berpesan agar para peserta tidak hanya berhenti pada penerimaan sertifikat, tetapi juga mengaplikasikan ilmu yang didapatkan untuk usahanya.

Halaman:

Editor: Husni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah