Cara Mudah Membuat Jamu Tradisional: Resep Praktis untuk Kesehatan Sehari-hari

- 27 Mei 2024, 09:30 WIB
Resep Jamu Tradisional Rahasia Kesehatan ala Nenek Moyang
Resep Jamu Tradisional Rahasia Kesehatan ala Nenek Moyang /

LINGGA PIKIRAN RAKYAT - Jamu, minuman tradisional Indonesia yang kaya akan khasiat dan cita rasa, dapat dengan mudah disajikan di rumah. Berikut ini adalah beberapa resep jamu yang dapat Anda buat sendiri di rumah:

1. Jamu Kunyit Asam

  • Bahan:
    • 100 gr kunyit
    • 50 gr asem
    • 100 gr gula merah
    • 2 sdm gula pasir
    • 700 ml air
  • Cara membuat:
    1. Parut kunyit yang sudah dibersihkan.
    2. Tambahkan air pada parutan kunyit, sambil diperas hingga keluar sarinya.
    3. Campur seluruh bahan, lalu rebus hingga airnya mendidih.
    4. Setelah mendidih, angkat dan dinginkan.
    5. Lebih nikmat jika disajikan dingin.

2. Jamu Temulawak

  • Bahan:
    • 100 gr temulawak iris tipis
    • 100 gr jahe iris tipis
    • 5 batang sereh iris tipis
    • 200 gr gula aren
    • 1500 ml air
    • 1 sdt garam
    • 4 lembar daun pandan yang disobek-sobek
  • Cara membuat:
    1. Rebus semua bahan sampai air agak menyusut.
    2. Disajikan hangat, dan bisa tambahkan jeruk nipis.

3. Wedang Jahe Sereh

  • Bahan:
    • 15 cm jahe yang sudah dibersihkan
    • 5 buah sereh yang sudah dibersihkan
    • 500 ml air
    • 2,5 sendok gula pasir
  • Cara membuat:
    1. Parut jahe yang sudah dibersihkan.
    2. Kemudian geprek sereh sampai mengeluarkan aroma wangi yang khas.
    3. Rebus jahe dan sereh di dalam air yang sudah dicampurkan gula.
    4. Setelah mendidih, angkat dan saring ampasnya.
    5. Wedang jahe sereh siap disajikan selagi panas.

Dengan bahan-bahan alami yang mudah ditemukan di sekitar kita, Anda dapat mencoba membuat jamu sendiri di rumah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat untuk kesehatan Anda!

Editor: Akhlil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini